WIKA Water Heater Tenaga surya atau sering kita sebut WIKA Solar Water Heater (WIKA SWH) adalah salah satu produk yang sangat populer dalam industri pemanas air di Indonesia. Dikembangkan oleh PT WIKA Energi, sebuah perusahaan BUMN terkemuka di Indonesia yang berfokus pada produksi pemanas air. WIKA Solar Water Heater menggunakan energi matahari untuk memanaskan air. Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan cara kerja WIKA Solar Water Heater serta berbagai varian produk yang ditawarkan oleh merek ini.
Sebenarnya ada beberapa jenis pemanas air tenaga surya. Masing-masing memiliki tangki penyimpanan dan pengumpul (kolektor). Namun semuanya menggunakan energi panas matahari untuk memanaskan air. Pemanas air tenaga surya dikategorikan berdasarkan sistem sirkulasi dan tipe kolektor.
WIKA menghadirkan produk Solar Water Heater yang merupakan pemanas air dengan menggunakan tenaga matahari sebagai sumber energi utamanya. Jika kita lihat dari sumber energinya, tentunya WIKA water heater ini aman dan ramah lingkungan.
Solar water heater atau pemanas air tenaga surya tidak hanya bisa digunakan untuk kalangan residensial atau rumah tinggal, tetapi juga untuk penggunaan komersial (tempat usaha) seperti rumah sakit, hotel, kantor, industri, bahkan untuk peternakan.
Sebagai distributor resmi WIKA Water Heater menawarkan empat varian produk pemanas air tenaga surya.
Prinsip Kerja WIKA Water Heater Tenaga Surya
WIKA Solar Water Heater bekerja atas dasar efek Thermosiphon atau sering juga disebut dengan sistem pasif, dimana air bersirkulasi dari tangki ke panel kolektor dan sebaliknya secara alamiah tanpa mempergunakan dorongan pompa listrik.
Air dingin mengalir turun dari tangki menuju panel kolektor kemudian dipanaskan oleh sinar matahari. Akibatnya suhu air di panel kolektor meningkat sehingga massa jenisnya menjadi lebih ringan dibandingkan dengan massa jenis air yang ada di dalam tangki yang belum terkena sinar matahari. Air yang memiliki massa jenis lebih ringan bergerak ke atas menuju tangki sementara air yang lebih dingin yang ada di dalam tangki bergerak turun menuju panel kolektor.
Proses sirkulasi in baru akan berhenti ketika suhu air di tangki sudah sama dengan suhu air di panel kolektor.
Tangki penyimpanan terbuat dari material baja Low Carbon Blue Titanium Enamel, sementara panel kolektor (penyerap sinar matahari) menggunakan kombinasi tembaga dengan Black Anodized Aluminium Sunstrip sebagai material panel absorbernya (penyerap sinar matahari).
Untuk penggunaan pada saat mendung atau malam hari, alat ini juga dilengkapi dengan pemanas listrik (electric heater) tambahan yang dapat difungsikan secara otomatis maupun manual.
Proses ini akan berjalan terus menerus sehingga terjadi sikluas pergantian air secara otomatis sampai dihasilkannya air panas untuk digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.
Panah menunjukkan arah aliran air ketika panel kolektor terkena sinar matahari
Sistem Sirkulasi WIKA Solar Water Heater
- Active / Forced-Circulation – Sistem sirkulasi aktif umum di AS Menggunakan pompa listrik untuk memindahkan air dari penampung ke wadah penyimpanan.
- Closed-Loop/Indirect – Dengan jenis sistem ini, panas dipindahkan dari matahari ke air menggunakan cairan yang tidak membeku. Sistem loop tertutup terutama digunakan di iklim dingin di mana pembekuan biasa terjadi.
- Langsung – Sistem langsung mengalirkan air ke kolektor di mana air dihangatkan langsung oleh energi matahari matahari. Anda akan melihat sistem ini di iklim hangat.
- Pasif – Jenis sistem ini menggunakan konveksi alami daripada pompa untuk memindahkan air.
Jenis Kolektor Solar Water Heater
- Batch – Air dapat tinggal di pengumpul ini untuk waktu yang lama, yang bagus jika permintaan rendah. Periode penyimpanan yang lebih lama juga memanaskan air ke suhu yang lebih tinggi.
- Evacuated Tube – Ini adalah tipe kolektor yang paling efisien. Tabung berfungsi seperti termos yang kehilangan sedikit panas saat disimpan.
- Pelat Datar – Kolektor pelat datar biasanya memiliki tabung tembaga yang terhubung ke rakitan pelat datar dalam kotak berinsulasi.
Prosedur Pemasangan WIKA Solar Water Heater
Lokasi Pemasangan
Cara pemilihan lokasi pemasangan agar alat bisa bekerja secara maksimal, sebaiknya mengikuti tips-tips sebagai berikut:
- Panel kolektor harus diletakkan pada suatu tempat dimana sinar matahari bisa menyinari tanpa terhalang oleh Obyek apapun sepanjang tahun. Hindari dari obyek-obyek yang bisa menghalang seperti bangunan tinggi, pohon, tiang listrik dan lain sebagainya.
- Carilah titik lokasi pemasangan yang optimal dimana pipa instalasi air panasnya sependek mungkin dan bisa mengalir secara rata ke seluruh titik Keluaran.
- Pastikan konstruksi atap bangunan yang dipilih mampu menahan berat daripada alat dalam keadaan terisi air untuk jangka waktu yang lama
Arah Pemasangan
Arah serta kemiringan pemasangan bisa mempengaruhi kinerja alat, untuk memperoleh hasil maksimal.
Harap diperhatikan ketentuan-ketentuan sebagai berikut:
- Untuk daerah-daerah pemasangan yang berada diatas garis Khatulistiwa, maka sebaiknya alat dihadapkan kearah selatan. Sebaliknya untuk daerah-daerah dibawah garis khatulistiwa, maka alat dihadapkan ke arah utara. Gunakan kompas untuk menentukan arah mata angin.
- Jika pemasangan tidak bisa tepat ke arah utara atau selatan maka pergeseran yang disarankan maksimal 45° ke arah timur atau barat, namun pergeseran ini akan mempengaruhi kinerja alat.
- Untuk lokasi pemasangan di Indonesia, paling baik jika alat dipasang pada kemiringan 10°-20° terhadap bidang datar.
- Jika pada lokasi yang dipilih, arah maupun kemiringan atap diluar ketentuan yang dianjurkan diatas maka gunakan suatu rangka besi sebagai dudukan agar posisi yang dianjurkan bisa dicapai seoptimal mungkin
- Jika arah utara atau selatan tetap tidak bisa dipilih, maka pilihlah arah Timur bila pemakaian air panas lebih banyak sebelum jam 14.00. Tetapi, jika pemakaian air panas lebih banyak setelah jam 14.00, maka pilihlah arah pemasangan ke Barat.
Mutu Air
Tabel berikut adalah kondisi mutu air yang disarankan agar WIKA Solar Water Heater anda bisa mencapai usia pakai yang panjang.
NO | ELEMENT | UNIT | STANDAR |
1 | Chloride | mg/L | ≤ 200 |
2 | PH | – | 6.5 – 9.0 |
3 | TDS | mg/L | ≤ 600 |
4 | Calcium | mg/L | ≤ 12 |
5 | Natrium | mg/L | ≤ 150 |
Gunakan Multi PH / TDS / EC meter untuk melakukan pengukuran mutu air.
WIKA Solar Water Heater Hemat dan Ramah Lingkungan
Pemanas air tenaga surya merupakan bentuk investasi yang jangkap panjang, tentunya jika anda membandingkannya dengan pemanas air yang bertipe listrik atau gas. Mari kita lihat apakah dengan penggunaan pemanas air tenaga surya ini bisa benar-benar hemat?
Hemat Energi
Manfaat yang paling jelas terlihat dalam penggunaan WIKA Solar Water Heater adalah penghematan energi. Jika dibandingkan dengan pemanas air standar, anda harus menggunakan energi listrik dan gas dan itu akan perlu biaya dan terus menerus selama anda menggunakan.
Jika anda mengikuti panduan pemasangan seperti yang kami jelaskan diatas, dengan memperhatikan arah pemasangan, anda akan mendapatkan energi panas matahari yang lebih maksimal sehingga air panas yang dihasilkannya juga semakin cepat.
Mengurangi Emisi Karbon
WIKA Water Heater memiliki varian produk yang menggunakan sumber energi terbarukan, seperti tenaga surya. Dalam varian ini, panel surya menyerap sinar matahari dan mengubahnya menjadi energi panas untuk memanaskan air. Dengan menggunakan sumber energi terbarukan, kita mengurangi ketergantungan pada sumber daya fosil dan mengurangi emisi karbon yang dihasilkan.
Mengurangi Ketergantungan Terhadap Listrik
Dengan menggunakan pemanas air tenaga surya, tentunya anda akan mengurangi ketergantungan anda terhadap listrik. Anda tidak perlu khawatir terhadap pemadaman listrik karena anda masih bisa menggunakan peralatan pemanas air ini sebagaimana mestinya.
Mudah dipelihara
Pemanas air tenaga surya bisa dikatakan low maintenance. Anda cukup melakukan pengecekan berkala setiap setahun sekali dan ini bagian dari service rutin. Anda cukup menghubungi distributor dimana anda membeli, dan meminta teknisinya untuk melakukan pemeriksaan.
Masa Pakai Lebih Lama
Pemanas air tenaga surya bisa bertahan selama 20 tahun. Jika kita bandingkan dengan pemanas air listrik atau gas yang secara umum hanya bisa bertahan selama 8-12 tahun saja, itupun setiap pemakaian masih menggunakan listrik atau gas, dan itu ada biayanya juga. Biaya pemasangan yang lebih mahal dibanding pemanas air standar ini akan terbayar dengan umur pemakaian yang lama.
Keunggulan WIKA Water Heater Tenaga Surya
- Harga Bersaing
Harga sangat kompetitif dan sesuai dengan kualitasnya, harga WIKA Solar Water Heater tidak mahal. Selain itu dengan teknologi yang ada di dalam WIKA SWH ini bisa menghasilkan penghematan yang lebih. - Jaminan Air Panas Yang Pasti Ada
WIKA Solar Water Heater menjamin air panas selalu tersedia dalam kondisi apapun, meskipun kondisi mendung dan hujan pada siang hari. - Jaminan Kemanaan Bagi Pengguna
WIKA Solar Water Heater telah dilengkapi dengan Electric Backup, dan anda akan tetap terlindung dari sengatan listrik. - Hemat Energi
Pasti, dengan WIKA Solar Water Heater anda akan menghemat pengeluaran bulanan anda dari tagihan listrik dan pembelian gas tambahan. - Air Panas Higenis Karena Material Tahan Karat
Dengan material tangki yang digunakan WIKA Solar Water Heater dengan berbahan stainless steel dan tahan terhadap karat, tentunya akan menjamin kualitas air didalamnya akan tetap bersih dan higienis. - Layanan Purna Jual
Dengan kami sebagai Distributor Resmi WIKA Water Heater, anda akan mendapatkan layanan purna jual yang terbaik, karena kami didukung langsung oleh PT, WIKA Energi sebagai produsen. Dan jika terjadi klaim garansi, akan kami tindak lanjuti dengan segera, dan anda cukup menunggu dalam waktu yang tidak lama sehingga pemanas air tenaga surya anda bisa dipergunakan kembali.
Dengan menggunakan WIKA Solar Water Heater, kebutuhan air panas di dalam rumah akan jauh lebih hemat tanpa harus mengeluarkan biaya yang besar setiap bulan untuk keperluan listrik maupun gas. Penghematan energi ini tentunya bisa anda pergunakan untuk keperluan yang lain dan lebih bermanfaat.
Dan untuk penjelasan lebih detail, anda bisa bertanya secara langsung kepada ahlinya WIKA Water Heater melalui Whatsapp 24 jam.